11 Cara Mendapat Ide Konten Original

arikurniawan

Setelah membagikan 30 ide konten Instagram untuk bisnis dan 45 ide konten YouTube yang menarik, sekarang tim Mata Badai akan berbagi bagaimana kami ‘kadang-kadang’ bisa mendapatkan ide konten yang original dengan mudah.

Sebenarnya ada beberapa tools untuk mencari ide konten yang bisa digunakan misalnya:

  • Answer The Public
  • Google Trends
  • Google Keyword Tools dan masih banyak lagi.

Tapi, pada artikel kali ini kami akan bagikan cara-cara yang sedikit berbeda. 11 cara dibawah ini sebenarnya bisa digunakan untuk mendapatkan ide untuk berbagai platform mulai dari blog, email, video bahkan bisa juga dijadikan ide konten tiktok yang menarik.

Melakukan Tes Produk Sendiri

Beli, pinjam atau minta sebuah produk yang lagi viral atau produk yang memang diperlukan banyak orang. Lalu, coba produk tersebut sendiri apakah sesuai dengan yang diiklankan oleh produsen atau tidak.

Atau, alternatif lain adalah beli beberapa produk yang sama dari produsen yang berbeda dan bandingkan hasil / rasanya. Misalnya beli bantal dari 6 merk yang berbeda, cobalah dipakai tidur selama seminggu dan bandingkan mana hasilnya.

Temukan Ide Konten di PDF

Google biasanya tidak memprioritaskan untuk memunculkan file PDF di hasil pencariannya, padahal file PDF kadang menyimpan banyak ‘rahasia’ yang dicari oleh banyak orang.

Coba cari “Tesla PDF” atau “iPhone PDF”, temukan data-data atau fakta yang menarik diantara semua file PDF yang kamu temukan. Sajikan data tersebut dalam chart atau summary yang lebih mudah dimengerti oleh orang awam dibandingkan jika mereka harus membacanya sendiri.

Tanya Langsung pada Produsen

Beberapa brand terkadang tidak memberikan jawaban pasti atas apa yang ditanyakan oleh banyak orang, misalnya;

  • Apakah parfum ini mengandung alkohol?
  • Apakah pakaiannya diproduksi secara eco-friendly?
  • Apakah aman buat anak-anak?

Hubungi langsung produsen atau manufaktur dengan pertanyaan, kamu akan kaget seberapa mudah dan serius beberapa produsen membalas pertanyaaan konsumennya, jawaban ini kemudian bisa kamu jadikan konten.

Ide Konten di Buku-Buku Jadul

Buku-buku lama dan jadul biasanya jauh lebih murah atau bahkan mungkin bisa kamu pinjam secara gratis di perpustakaan terdekat. Tapi kenapa buku lama/jadul?

Karena buku lama atau buku jadul biasanya memiliki data atau informasi yang mungkin tidak bisa ditemukan di internet atau belum didigitalisasi, jadi tentu ada kemungkinan kamu akan menemukan bahan konten yang menarik.

Berkunjung ke Tempatnya Langsung

Ingat untuk mengambil foto dari semua sudut (dari luar dan dari dalam), menu, harga, fasilitas dan aturan-aturan yang ada. Apakah memiliki akses khusus untuk disabilitas? Apakah memiliki kursi khusus untuk bayi?

Buat konten yang menjawab semua pertanyaan-pertanyaan yang biasa ditanyakan oleh orang yang ingin berkunjung namun jawabannya tidak bisa ditemukan secara online.

Buat Survei Mandiri

Kamu punya audiens di sosial media, email atau mungkin punya banyak teman di sebuah komunitas?

Buat daftar pertanyaan, tanyakan pada mereka dan gunakan data ini untuk sebuah sebuah statistik yang menarik.

Misalnya, tanyakan pada audiensmu atau teman di komunitasmu;

  • Tanyakan pada pecinta denim| Seberapa sering kamu harus mencuci jeans kesayangan?
  • Tanyakan pada penggemar sneaker | Bagaimana cara terbaik untuk menyimpan sneaker?

Ide Konten dari Data Forum

Poin ini mirip dengan poin sebelumnya, bedanya, kamu tidak perlu melakukan survei mandiri, cukup kumpulkan data dari forum-forum diskusi publik, buat jadi spreadsheet dan buat rata-ratanya.

Misalnya, berdasarkan jawaban di forum Kaskus, 70% orang menyarankan cara terbaik membuat indomie adalah dengan mengikuti petunjuk cara pembuatannya.

Jawaban ini juga bisa dibuatkan berbeda berdasarkan segmentasi misalnya lokasi, usia, jenis kelamin dan lainnya.

Ide Konten dari Baca Manual

Beberapa hal paling sederhana tentang sebuah produk biasanya sudah ada di buku manual yang diberikan oleh pabrikan.

Informasi yang ada di manual ini biasanya sifatnya sangat formal, jadi ubahlah ini menjadi video atau artikel dan usahakan agar manual ini jadi lebih mudah ditemukan, dibaca dan dimengerti.

Tonton Video di YouTube

Banyak informasi penting mengenai sesuatu sulit ditemukan karena informasinya ‘tersembunyi’ diantara video yang berdurasi antara 20 menit hingga satu jam.

Jadi, tonton videonya, ambil poin-poin pentingnya dan sampaikan kembali dalam format yang mempermudah orang untuk membaca sekilas.

Bicara dengan Orang Lain

Wawancara merupakan salah satu cara terbaik mendapatkan informasi dari sumber berkualitas, sama seperti wartawan yang mendapatkan informasi dari bertanya pada orang yang tepat.

Ingin mengetahui kenapa orang suka bermain golf misalnya? Bertanyalah pada orang-orang yang suka bermain golf saat mereka sedang makan siang atau bersantai setelah bermain.

Baca Literasi Ilmiah

Google Scholar adalah tempat khusus untuk menemukan karya ilmiah dan hasil penelitian untuk berbagai bidang.

Kamu juga bisa menemukan ide konten yang menarik diantara karya ilmiah dan hasil penelitian, temukan fakta dan data yang menarik untuk dijadikan konten. Kelebihannya… konten yang kamu buat dilatarbelakangi oleh data ilmiah.


Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mendapatkan ide konten yang original dengan mudah. Sebenarnya masih banyak cara lain untuk mendapatkan ide dan materi konten, semoga list ini membantu!

About the author

Ari Kurniawan - Founder Mata Badai Studio.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
trackback

[…] cara mendapatkan ide original dengan […]

1
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x