7 Keuntungan Memakai Jasa Sosial Media

arikurniawan

Social Media Marketing sudah merupakan sebuah kewajiban bagi bisnis di masa sekarang. Pandemi pada tahun 2020-2021 mengajarkan jika banyak tipe bisnis bisa dilakukan secara online. Bicara tentang jasa sosial media, lebih dari 90% bisnis sudah memiliki sosial media untuk mewakili bisnisnya.

Namun, apa yang belum dimiliki adalah pengelolaan sosial media yang baik. Banyak akun sosial media milik perusahaan yang tidak terurus dengan baik atau bahkan tidak diurus sama sekali. Akibat itu, hadirlah kebutuhan untuk jasa pengelolaan sosial media.

Kenapa harus memakai jasa sosial media? Memangnya apa saja keuntungannya? Berikut ini 7 Keuntungannya!

Jasa Sosial Media itu Hemat Waktu

Menggunakan jasa sosial media akan menghemat waktu business owner dalam merencanakan, memproduksi, mempublikasikan dan mengoptimalkan sosial media bisnisnya. Pengelolaan sosial media bukanlah sesuatu yang bisa dilakukan dengan singkat, tidak heran jika banyak business owner tidak memiliki waktu untuk melakukannya sendiri.

Dengan menggunakan jasa manajemen media sosial, pemilik bisnis bisa menghemat waktu karena sudah memiliki tim khusus yang fokus untuk mengelola akun sosial media secara profesional.

Jasa Sosial Media Marketing itu Hemat Biaya

Kok bisa hemat biaya?

Mengelola sekumpulan akun sosial media diperlukan beberapa peran seperti;

  • Social Media Strategist untuk membuat rencana konten dan content calendar sehingga semua konten terencana dengan baik sesuai trend maupun kebutuhan.
  • Graphic Designer, Videographer & Video Editor untuk keperluan produksi konten mulai dari grafis hingga video.
  • Social Media Admin yang bertanggungjawab untuk posting, menjawab setiap pertanyaan yang masuk dan berinteraksi dengan followers.
  • Social Media Advertiser untuk mengelola iklan agar sesuai dengan budget, keperluan dan target.

Diatas adalah Basic Team untuk mengelola sosial media, tentu ada tambahan peran lain seperti Copywriter, Project Manager dan Talent yang juga perlu terlibat.

Dibandingkan membayar gaji untuk in-house team, lebih hemat untuk menggunakan jasa sosial media dengan biaya yang lebih rendah terutama untuk bisnis berskala kecil dan menengah!

Dikerjakan Oleh Profesional

Keuntungan lainnya yang didapatkan dari menggunakan jasa sosial media adalah konten akan dikerjakan oleh tim yang sudah profesional dan tanpa perlu training atau pelatihan lagi.

Tim yang sudah profesional juga akan bekerja lebih cepat dan efektif karena sudah terbiasa bekerja secara tim dan sudah memiliki skill yang dibutuhkan untuk mengelola sekumpulan akun sosial media.

Konten yang Berkualitas & Tidak Monoton

Karena dikerjakan oleh tim yang sudah profesional, maka hasil konten yang dihasilkan akan berkualitas dan tidak monoton. Tim sosial media yang sudah profesional umumnya akan terus melakukan tes dan percobaan untuk menemukan tipe konten yang cocok dengan kebutuhan klien dan selera follower yang dimiliki.

Jasa sosial media yang profesional bisa memproduksi konten yang berkualitas dalam waktu yang lebih singkat, jadi jika Anda ingin memiliki konten yang selalu mengikuti trend yang ada, maka tidak salah jika menggunakan jasa sosial media.

Jasa Admin Media Sosial yang Fast Response

Jasa admin sosial media biasanya sudah termasuk dalam paket social media management, sehingga Anda bisa benar-benar fokus dalam mengurus bisnis dan konsumen saja. Urusan sosial media bisa diserahkan pada ahlinya.

Admin sosial media yang sudah profesional sudah memiliki product knowledge yang baik mengenai produk/jasa yang dimiliki oleh kliennya, bisa membalas setiap chat dan komentar yang masuk dengan cepat dan tepat.

Konsultasi dengan Ahlinya

Hal yang jarang disadari saat menggunakan jasa sosial media adalah pemilik bisnis memiliki akses untuk berkonsultasi dengan orang-orang yang sudah profesional di bidang jasa digital marketing.

Akses untuk berkonsultasi ini jika dimaksimalkan, maka bisa membantu bisnis untuk bisa melesat lebih tinggi dengan bantuan sosial media!

Mendapatkan Laporan Jasa Manajemen Sosial Media yang Akurat

Keuntungan terakhir adalah mendapatkan laporan yang akurat serta rekomendasi yang dibuat oleh para expert. Laporan yang diberikan umumnya dibuat agar mudah dimengerti oleh pemilik bisnis dan sudah memiliki rekomendasi hal-hal yang bisa dilakukan pada periode berikut.

Jika laporan yang diberikan hanya sekedar screenshot atau banyak berisi kesalahan dalam laporan digital marketing, mungkin harus dipertimbangkan penyedia jasa lain.

About the author

Ari Kurniawan - Founder Mata Badai Studio.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x